Denpasar – Sebagai salah satu aktivitas kebersamaan, Astra Motor Bali bersama dengan komunitas matic yang tergabung dalam Honda Community Bali, menggelar kegiatan VARCI (Vario In City Touring) pada Sabtu 16 Pebruari 2019.

Acara yg diikuti oleh 30 anggota komunitas dari Viber (Vario Rider Bali), dan BOC (Beat Owner Club) memulai start poin di Astra Cokroaminoto dengan rute Gatot Subroto,Jl.Nangka,Jl.Melati, Sudirman,DewiSartika,Teuku Umar, Imam Bonjol dan finish di Mall Bali Galeria.

Seluruh peserta sebelum berangkat wajib dibekali oleh Tim Safety Riding Astra Motor Bali dengan edukasi cara berkendara yang baik dan mengingatkan kembali tentang tata tertib dan rambu lalu lintas.

Dengan semangat satu hati, semua peserta menikmati perjalanan city rolling dengan selalu mengedepankan safety riding dan sekaligus mengkampanyekan # cari_aman saat berkendara dijalan raya.

PIC Community Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi  mengatakan,Kegiatan VARCI ini sekaligus sebagai rangkaian acara dalam memeriahkan hari kasih sayang.

“Sebagai sesama penggemar touring diharapkan aktivitas ini dapat meningkatkan rasa  kebersamaan dan persaudaraan dikalangan komunitas, sehingga dari ajang ini segala informasi dapat disharing kan sehingga dapat menambah informasi terkini tentang Honda maupun komunitas, tambah Iswahyudi.

Setelah finish touring, seluruh peserta diajak untuk menikmati kemeriahan dan kemewahan exhibition dalam event Honda Premium Matic Day.

sembari menikmati makan malam seluruh anggota komunitas Honda ini juga sekaligus menggelar gathering kebersamaan.

“Kami dari komunikasi matic sangat senang dan bangga dapat meramaikan acara Honda Premium Matic Day yang menghadirkan type motor premium Honda  yg digemari konsumen saat ini, “ungkap salah satu anggota komunitas Vario.

T E R P O P U L E R

Leave a Reply