Halo mas dab… siapa yang tidak tahu dengan majalah jepang Young Machine yang sudah terkenal dengan kemahirannya dalam merender motor motor terbaru yang bakal muncul dan kesuksesannya meraba raba bentuk motor baru memang pantas di acungi jempol… dan memang lebih banyak akurat dari pada melesetnya..

Walaupun beberapa kali young machine merubah atau mengupdate sosok Next Ninja 250R fi akan tetapi sepertinya wajahnya dan sosok bentuknya masih mirip  mirip dan menurut motoblast itu adalah proses dari update informasi yang mereka dapat

Sedangkan Update terbaru renderan dari Next Kawasaki Ninja 250R Fi ini mirip sekali dengan wajah all new cbr250rr masbro.. dengan moncong lancip di tengah serta dual headlamp dan posisi headlamp terlihat lebih menjorok kedalam atau nyungsep di fairing wajah terlihat lebih misterius dan ganas..

Terlihat tatapan dan bentuknya lancip dan seperti mata robot yang ganas…coba bandingkan dengan all new cbr250rr yang berstyle hi tech headlamp tersembunyi juga namun memang terlihat lebih kearah hitech sedangkan ninja ke aura sporty racing abiss masbroo…

baca juga : Dengan All New Honda CBR250RR, AHRT Dominasi Podium pada Debutnya di IRS 2017

mungkin kedepan trend motor motor sport adalah wujudnya seperti ini dengan headlamp yang model tersembunyi dan misterius

Lalu bagaimana dengan Spesifikasi Mesin nya nanti??

Naah motoblast baru baru ini ketika bertemu dengan salah satu petinggi kawasaki duta intika di bali beliau mengatakan seperti ini ” Enak ya kalau Ninja 4 silinder suaranya pasti Ziingg Ziing gitu” langsung saya jawab.. “waah pasti enak pak dan sensasi 4 silinder bakal memenuhi hasrat para bikers tanah air yang ingin merasakan 4 silinder”

Dan di sela sela perbincangan itu beliau juga mengatakan yang tak kalah buat penasaran adalah ” Kawasaki tidak suka bermain benturan di depan, kawasaki lebih suka mencari pasar baru dan mencari celah baru tidak suka hantam hantaman di depan”

Naah dari klue tersebut sepertinya Mau memberikan informasi bahwa kawasaki tidak suka kalau sudah banyak yang menyamai seperti ninja 250r fi sudah banyak yang main 2 silinder, dan cbr250rr sudah bermain di 2 silinder, maka next ninja 250r fi akan mencari celah baru dan pasar baru itu seperti memberikan isyarat bahwa ninja 250r fi terbaru bakal beda silinder alias 4 silidner bro..

kok motoblast mencium bau bau seperti itu karena memang dari dulu kawasaki ogah bermain hajar hajaran di depan, dia lebih suka mencari jalan sendiri dan menjadi trend setter disitu.. entah itu hanya candaan atau tidak tapi menurut motoblast itu lebih dari sekedar obrolan melainkan isyarat yang tersembunyi jika kita mau peka.. cieeeeee kayak pacaran aja nih. hahaha

Last… masih buram apakah next ninja memakai spesifikasi mesin 4 silinder atau masih 2 silinder, dan tentang kapan rilis nya juga masih tertutup rapat..kita tunggu saja update terakhirny bro

Next NInja 250r Fi 4 silinder?? Ziiiiiinggg ziiiiiiiiiiiiinngggg…..

 

berita HOT minggu ini :

1 thought on “Scoop! Renderan Terkini Next Ninja 250R Fi hadir di 2018… Byuuhhh sangarr tenan

Leave a Reply