R25 BLUE3

Halo mas dab… seperti sebelumnya motoblast rilis di artikel ini, adanya perbedaan power dari unit masspro dan unit test ride yang di paparkan oleh lek leopold, YIMM langsung menjawab dengan gamblang..namun menyisakan pertanyaan yang nge jleb banget bagi motoblast..berikut ini pemaparanya..

seperti yang di lansir oleh metrotvnews otomotif disini , berikut cuplikan pemaparan dari pihak YIMM dibawah ini

“Saat development berbagai aspek pasti sudah dipertimbangkan selain kecepatan maksimal dan torsi maksimalnya. Jangan lupa, kami juga mempertimbangkan sisi reliability. Jadi tidak benar jika ada penurunan tenaga dari produk awal yang menjadi test ride unit dengan produk yang kami delivery ke konsumen. Sejak awal diumumkan sudah demikian,” jawab M. Abidin.

Abidin menambahkan bahwa pabrikan motor terkemuka manapun bisa membuat motor berkekuatan lebih, tapi banyak aspek yang harus dipertimbangkan. Mungkin salah satunya agar performa mesin tidak mengalami penurunan. Meski sudah digunakan bertahun-tahun.

Yuppp memang masuk akal jawaban dari YIMM…karena tidak mungkin yamaha membuat motor dengan mengesampingkan sisi endurance dan reliabilitas mesin, artinya dari sisi real di kenyataannya itu harus ada, makanya pasti ada penurunan Power, terlebih menurutnya diatas, itu juga demi menjaga keawetan mesin kalo sampe powernya tinggi.. dann juga harus bisa awet walau di gunakan bertahun tahun secara performa nya tidak turun.

Naah..gimana pendapat kang 7leopold, ini dia.. menarik untuk disimak mas dab..

Saya setuju.

TAPI

Konsumen membeli berdasarkan apa yang diiklankan dan unit test saat promosi.
Saya termasuk yang mengiklankan karena terkesima dengan unit test. Betul-betul excited.Harusnya dijelaskan bahwa unit yang ditest oleh media dan owners akan memiliki mapping ECU yang berbeda dengan unit yang diproduksi massal demi reliability/daya tahan mesin.

JADI

pada saat menyelesaikan pembelian konsumen tahu bahwa ada perubahan atau istilahnya“informed decision” bukan “mislead decision”.

Kita akan test lagi dengan unit R25 lainnya milik bro Bie Hau senin besok.

Kalau hasilnya sama, ingat lho ya perhatikan grafiknya, maka antara barang yang diiklankan dan dijual berbeda.

diagram grafik dynojet yamaah R25

Nah monggo perhatikan diagram ini mas dab..emang beda dengan versi unit test..

trus gimana pendapat Motoblast ?

Disini terdapat miss komunikasi, kesalah pahaman, kenapa?
yupp… sekali lagi..yang kita tahu adalah pihak YIMM menggembar gemborkan power motornya,

lah kan udah pernah di bahas harus lihat sisi realibility nya?

KAPAN?

Setahu motoblast belum pernah, atau mungkin pernah tappi motoblast kurang ngeh memperhatikan, tapi itulah mas dab semua.. sekali lagi..info yang penting harusnya di tampilkan di permukaan, agar konsumen dan publik tidak di giring ke pemikiran bahwa power R25 segini, tapi kalo ternyata hasilnya di kenyataan gak segitu kan juga jadi kecewa…

Ingat mas dab..ini juga soal bahasa marketing,, dimana sisi sisi yang kurang menjual pasti akan di informasikan seminim mungkin,

Naah mungkin itu juga ada sisi kesalahan YIMM, juga namun tidak bisa di salahkan juga, ini juga soal bisnis, artinya sah sah saja..ketika di konfirm, mereka akan bilang udah pernah sosialisasikan,

tapi rasanya gak seimbang dengan informasi power nya gede dll…

dimasalah ini kang 7leopold.com jangan di artikan sebagai blogger loh ya..inget, dia juga konsumen R25 yang ngerasa kecewa, itu saja..so, kesalahpahaman ini sangat terbuka untuk kekecewaan konsumen lainya yang melek akan motor..

trus siapa yang salah? gada yang salah..toh kesalahpahaman dan kurangnya sosialisasi akan power yang di uji kan dengan unit masspro nya…intinya…ayo salaman..cek gak salah paham..hehehe..

—————————————————–
saran motoblast,.kalo dengan sesama manusia kita harus sia siap kecewa, hanya Allah yang tidak pernah mengecewakan kita..

so.. siapa sebenarnya yang benar benar mencintai dan mengerti kita??

bukan motor, bukan kekasih, bukan harta, bukan jabatan…dan bukan siapapun..

just Allah and Rosulullah.

jadi, gimana sikap kita terhadap yang benar benar mencintai kita?
jawab masing masing… 🙂

lah kok topiknya ke agama? yupp.. karena agama meliputi seluruh sisi kehidupan manusia, tidak terkecuali..karena kegiatan apapun tidak akan lepas dari agama…

MERDEKAAA

Leave a Reply