Motoblast – Halo masbro Akhirnya Yamaha Monster energy merilis livery terbaru untuk motornya yang akan membalap di ajang balap motogp tahun ini 2026 dengan livery yang masih sama dengan sebelumnya yaitu warna biru hitam sedikit abu abu dan ada logo Monster energy besar di bagian kiri kanan fairing dan di beberapa bagian body lainnya.
Livery terbaru ini di rilis untuk motogp 2026 dengan rider Fabio Quartararo dan Alex rins.
Yang istimewa adalah mereka menggunakan mesin era baru yaitu V4 yang di kembangkan selama ini untuk bisa bersaing dengan Motor Ducati yang dirasa semakin maju kedepan tak terkejar apalagi saat di lintasan lurus dan sekarang ducati semakin cepat di tikungan juga.
- Yamaha Lexi LX 155 update grafis dan warna baru di tahun 2026
- Modifikasi striping zx25r green stripe ninja
- Modifikasi Striping Honda New Forza Gundam RX782

Terlebih lagi Yamaha monster energy beberapa tahun terakhir ini sangat terpuruk dan tidak terdengar gaungnya karena jarang sekali naik podium terlebih di tambah dengan masalah utamanya adalah tidak bisa cepat dan melesat seperti ducati.
Livery ini masih terlihat mirip dengan versi sebelumnya dengan garis garis lancip tidak beraturan warna biru dan abu abu dengan logo monster energy berukuran besar di fariing kanan kiri.
Logo logo sponsor yang terlihat masih setia nempel diantaranya eneos dan michelin serta yamalube, sedangkan logo lainnya menyesuaikan tahun ini.
Akankah mesin V4 dari YZR M1 yang di tunggangi oleh Fabio quartararo dan Alex Rins bisa mengimbangi dominasi dari mesin ducati dengan pembalap gilanya marc marquez?? kita tunggu saja gaess.







