
motoblast.org – Halo masbro beberapa hari yang lalu motoblast berkesempatan menjajal test Top Speed dari motor teranyar honda yaitu PCX 160 Roadsync yang beberapa hari yang lalu di pinjamkan oleh astra motor bali karena setelah launching pcx 160 di mall bali galeria.
Naah untuk menjajal top speed ini motoblast melakukan di jalan masuk tol bali mandara dari benoa.
Dari situ motoblast coba top speed walaupun ada arah angin kiri kanann dan jalanan yang bumpi atau bergelombang karena bukan aspal melainkan jalan cor coran.
Sekali tes hanya sampai 101 km /jam karena banyak halangan .
Test kedua berhasil mendapatkan 115km/jam dan itu seharusnya bisa lebih ke 120km/jam karena gas masih banyak namun jalan udah habis dan angin kencang, jalanan tidak rata dan tidak mulus serta banyak halangan maklum di jalanan umum, hehe
Agar kalian tidak penasaran monggo intip video test top speed honda pcx 160 roadsync