Halo mas dab… pagi pagi sudah di kirim oleh salah satu bengkel modifikasi ternama di daerah Ambon yang baru saja selesai memasang stiker decal fullbody yang bertemakan Hitech yang jadi istimewa adalah bukan basis warna hitam seperti motornya akan tetapi basis motif karbon yang membuat tampilan semakin joss gandosss…monggo di intip

Setelah BBS Motor melihat desain dari motoblast bertemakan Hitech seperti di bawah ini yaitu warna dasar hitam dengan laburan corak kuning dan juga ada yang corak merah, maka ide dari sang  pemilik bengkel pun bermain bahwa ia menginginkan sebelah kanan corak kuning sedangkan untuk yang sebelah kiri ber corak merah, laah kok aneh..hehe namun memang yang namanya selera mah oke oke saja dan motoblast menuruti itu, dan memang hasilnya luar biasa….

R25 BLACK SUPER HITECH2

R25 BLACK SUPER HITECH1

Dari dua basic desain diatas yang hanya berbeda warna saja, si Empunya ingin semuanya masuk di motornya dengan sebelah kiri kanan berbeda warna ..walah mantaap tenan iki

Bukan dasar warna hitam seperti konsep motoblast di awal, akan tetapi berbasis motif karbon yang bisa membuat tampilan motor semakin sporty, terlebih lagi pemilik bengkel BBS Motor ini sudah memodifikasi kaki kaki dan beberapa asesoris lainya untuk tunggangan nya R25 warna hitam ini. wess ketika di dongkrak dengan paddock tengah seperti ini motor menjadi lebih terlihat gagah lagi masbro. Biar lebih gagah, motoblast pun berinisiatif membuatkan lis stiker velg untuk tapak lebar bertema kan racing yang juga berbeda warna untuk kedua sisi kanan kiri, menyesuaikan di body nya.. alhasil velg semakin terexpose dan semakin terlihat gagah.velg tapak lebar yang sebelumnya kurang terexpose akibat berwarna hitam, kini terlihat semakin cantik dan bohayyy di lihat pun menjadi lebih greenngg 😀

Apalagi untuk Lampu sudah pakai Projie dan terlihat ganas ber warna merah..

Dan jika penasaran, berikut ini penampakan nya…wwess jiaann monyorrr tenan masbroooo. thanks buat BBS Motor Ambon yang sudah order decal stiker di motoblast dan tukang pasang yang canggih memasangnya..mantaapp tenannn

testimonial-r25-hitech-bbs-motor1 testimonial-r25-hitech-bbs-motor2

Monggo dilihat dengan seksama bahwa motif dasar  bukan hitam polos lagi, melainkan motif carbon… keren bukan ?? 😀

6 thoughts on “Modifikasi Decal Stiker Fullbody Yamaha R25 Milik BBS Motor Ambon!! Kereeennn bangettt

Leave a Reply